9 Rahasia Sukses Menjadi Pebisnis Online
Pasar bisnis online begitu besar, membuat banyak orang tertarik untuk terjun ke dunia bisnis online/internet marketing. Peluang untuk sukses dibisnis online begitu besar. Namun, bagi sebagian orang memulai dan mengembangkan bisnis online sering dianggap tidak mudah. Berikut adalah 9 rahasia sukses untuk terjun jadi pebisnis online :
1. Tetapkan Tujuan Anda
Ketika anda memutuskan untuk terjun jadi pebisnis online maka yang pertama yang harus anda lakukan adalah menetapkan tujuan anda. Tujuan yang akan anda capai akan menjadi motivasi bagi anda jika suatu hari nanti anda mendapatkan hambatan dan godaan yang menghadang jalannya bisnis anda.2. Lakukan Survey Pasar
Lakukanlah survey pasar sebelum anda memasarkan produk anda. Dengan survey pasar anda akan melihat sejauh mana produk anda dibutuhkan oleh masyarakat. Anda bisa menggunakan google keyword planner untuk melakukan survey pasar.3. Selangkah Demi Selangkah
Bisnis online bukanlah bisnis yang satu atau dua hari jadi. Butuh waktu untuk menjalankannya, butuh proses yang cukup panjang. Bekerjalah selangkah demi selangkah, anda akan lihat bisnis anda akan berkembang dengan sendirinya. Anda harus terus membuat kemajuan. Pelajari setiap langkah yang anda buat dengan seksama dan rencanakan dengan baik langkah selanjutnya yang akan anda ambil.4. Fokus
Fokus… Fokus… Fokus… Fokuslah pada bisnis online yang anda jalankan. Dengan fokus, anda dapat mencurahkan perhatian anda secara total 100% untuk mengembangkan bisnis online anda. Pekerjaan andapun akan terasa lebih ringan, dikarenakan kontrol yang dilakukan akan lebih mudah. Fokuslah pada apa yang sedang anda kerjakan, fokuslah pada pengembangan skill anda, fokuslah pada hal sekecil apapun dalam menjalankan bisnis online karena semuanya penting. Fokus akan membuat anda berkerja pada jalurnya. Fokus akan menjauhkan anda dari bermalas-malasan.5. Bangun dan Perluas Jaringan
Di bisnis online, jaringan merupakan aset yang sangat berharga. Membangun maupun memperluas jaringan membutuhkan kerja keras. Kita harus dapat membangun komunikasi yang baik dalam berinteraksi dengan teman, kawan, rekan kerja, maupun para pengunjung blog/website kita. Anda bisa mempelajari bermacam karakter manusia agar komunikasi semakin lancar. Jika anda sudah cukup professional anda bisa mulai membuat list building.6. Berani Mengambil Resiko Secara Cermat
Resiko akan membuat anda belajar untuk berani melangkah, berani mencoba, dan berani mengambil keputusan. Berani mengambil resiko dapat dimulai dengan memperhitungkan resiko terbesar yang mungkin saja terjadi, persiapkan diri dan lakukan tindakan untuk mengurangi resiko tersebut.7. Pantang Mundur
Jangan cepat menyerah. Tentunya semua orang yang telah sukses di bisnis online pernah melalui rintangan dan hambatan yang banyak. Banyak dari mereka berkata bahwa kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda. Teruslah berusaha dan tetaplah konsisten walaupun mungkin bisnis online anda belum membuahkan hasil sesuai dengan harapan anda. Lakukan evaluasi dan perbaikan secara berkala agar bisnis online anda tetap terkontrol.8. Jauhi Penundaan
Tentukan tiap langkah dalam menjalani bisnis online anda dan segera lakukan. Melakukan penundaan akan membuat bisnis online anda berkembang dengan lambat. Memang dalam bisnis online anda adalah bosnya. Tapi bukan berarti anda bisa bermalas-malasan. Penundaan membuat anda nyaman sesaat. Tapi, membuat anda sulit untuk kembali memfokuskan diri. Paculah semangat anda untuk menjalankannya.9. Belajar Dari Pengalaman
Pengalaman adalah guru terbaik. Jika anda pelaku bisnis online pemula, anda dapat belajar dari pengalaman orang lain. Belajar dari pengalaman penting untuk meminimalkan resiko kegagalan. Paling tidak, anda dapat menghindari kesalahan yang pernah dilakukan sebelumnya.Oke, semoga artikel ini bermanfaat untuk bisnis anda